Pemerintah Desa Waru Menyerahkan Gamelan Kepada Masyarakat Desa Waru

  • Nov 12, 2020
  • Desa Waru

warru.desa.id, SANAN - Pemerintah Desa Waru Kecamatan Slogohimo menyerahkan bantuan seperangkat gamelan perunggu pelog slendro kepada Masyarakat Desa Waru. Penyerahan gamelan secara simbolis dilakukan dengan penyerahan alat tabuh gamelan / gong oleh  Kepala Desa Waru, Wisnu Sejati kepada perwakilan masyarakat, Abdullah Hammam dengan disaksikan oleh Camat Slogohimo, Drs. Khamid Wijaya,MM di aula rumah Bapak Kepala Desa, Sabtu (24/10/2020). Pengadaan seperangkat alat gamelan ini bersumber dari Bantuan Keuangan Provinsi sebesar Rp 200.000.000,- , sebagai upaya alat kesenian hiburan masyarakat dan juga untuk melestarikan budaya. [caption id="attachment_4326" align="aligncenter" width="300"] Penyerahan Bantuan Gamelan Kepada Masyarakat Desa Waru.[/caption] Kegiatan penyerahan gamelan kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan motivasi kepada masyarakat  dengan adanya penyediaan sarana dan prasarana kebudayaan berupa alat gamelan atau karawitan yang dapat digunakan oleh masyarakat desa waru sebagai kegiatan dalam rangka menumbuhkan minat dan kecintaan masyarakat untuk turut melestarikan budaya jawa melalui kesenian musik gamelan. [caption id="attachment_4327" align="aligncenter" width="300"] Penyerahan Bantuan Gamelan Kepada Masyarakat Desa Waru.[/caption] “Penyerahan gamelan kepada masyarakat ini merupakan salah satu perwujudan dari visi misi saya ketiga mencalonkan diri menjadi Kepala Desa pada tahun lalu yakni Melestarikan adat istiadat, kesenian dan kebudayaan  yang ada di desa, kedepannya masyarakat dapat menggunakan nanti dengan berkoordinasi dengan pengurus untuk jadwal kelompok yang akan menggunakan gaamelan ini. Harapannya dengan adanya gamelan ini semakin menambah motivasi dan kecintaan masyarakat untuk nguri-uri atau melestarikat budaya jawa ditengah zaman modern ini." Kata Wisnu Sejati, Kepala Desa Waru. [caption id="attachment_4328" align="aligncenter" width="300"] Penyerahan Bantuan Gamelan Kepada Masyarakat Desa Waru.[/caption] "Bantuan ini juga sebagai upaya dalam rangka untuk memnjadikan masyarakat yang berbudaya, perlu diketahui bahwasanya pengadaan seperangkat alat gamelan perunggu ini bersumber dari dana Bantuan Keuangan Provinsi Jawa Tengah atau Bankeu Sarana dan Prasarana untuk masyarakat desa dengan nominal 200 juta rupiah tahun anggaran 2020 ini, dan kami berharap masyarakat dapat menggunakan dengan sebaik baiknya dan turut menjaga ataupun merawat untuk kedepannya dapat semakin berkembang." Kata Yuliani, Sekretaris Desa. ts